TRIBRATA NEWS POLDA BANTENÂ -Â Wamena, Pesawat maskapai penerbangan AMA Jenis Pylatus PK-RCX dinyatakan hilang kontak oleh Airnav Tower Bandara Wamena di sekitar distrik Mbua Kab. Nduga, Rabu (05/07/2017) siang.
Pesawat yang take off dari Wamena dengan tujuan Daragma Distrik Mugi Kab. Nduga tersebut dipiloti oleh Capt. Wouter Mulders Warga Negara Belanda dan Co pilot Valens Ido Naibaho serta membawa 3 penumpang dan Sembako.
Sekitar pukul 11.05 Wit, Pilot mengontak ATC Tower Bandara Wamena dan memberikan informasi tentang estimated landing pesawat di lapangan terbang Daragma diperkirakan pukul 11.25 wit. Namun pada saat kontak Pukul 11.08 Wit, laporan pilot pada ATC Tower Bandara Wamena tidak dapat terdengar dengan jelas dan hilang kontak.
Menindaklanjuti hal tersebut, pukul 14.00 wit 3 personel AMA menggunakan helikopter Helivida mengecek route penerbangan pesawat AMA Pilatus dari Wamena ke Daragma, namun belum diketahui informasi lebih lanjut dikarenakan faktor cuaca.
Kordinasi juga telah dilakukan antara Kapolsek Kawasan Bandara Sentani, Perhubungan Bandara Sentani, Basarnas, Air Nav Bandara Sentani dan DSKU dengan pihak AMA Sentani terkait hilangnya pesawat Pilatus PK-RCX, guna mengambil langkah-langkah selanjutnya.
Sumber : tribratamews.polri.go.id
Editor   : P Winoto
Publish  : iman