Lebak Banten – Guna Ciptakan Situasi Kamtibmas yang kondusif personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan Giat Pengamanan Konvoi Kampanye Flash Mob Partai PKS Dapil 4 di wilayah wilayah kecamatan Panggarangan Pada Hari Minggu tanggal 14 Januari jam 09.40 wib bertempat di jembatan cisiih Ds.Situregen Kec. Panggarangan Kab. Lebak.
Pada kegiatan kampanye Flash Mob Partai PKS Dapil 4 hadir personil Polsek Panggarangan Aipda L. Hidayat ( Kanit Provos ) dan Aipda Syahrizal ( Kanit Intel) serta Brigpol Ilham Akbar (Bhabinkamtibmas), sedangkan dari Panwascam Panggarangan Sdr Agus (Anggota).
Kegiatan kampanye Flash Mob Partai PKS Dapil 4 yang dilaksanakan dengan cara sederet Massa/simpatisan berdiri berjajar di sepanjang jalan, dan jurkam menyampaikan program PKS di atas kendaraan pick up lengkap dengan sound, adapun jumlah kendaraan R4 : 2 unit dan kendaraan R2 : 13 unit.
Kapolres Lebak AKBP Suyono S.I.K., melalui Kapolsek Panggarangan IPTU Suherli Setiawan mengatakan bahwa,” Kegiatan pengamanan oleh personil Polsek Panggarangan terhadap kegiatan kampanye Flash Mob Partai PKS Dapil 4 dalam upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah hukum Polsek Panggarangan Polres Lebak.” Ucapnya.
Dengan hadirnya Polri di kegiatan tersebut mudah-mudahan kegiatan tersebut dapat terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif aman dan tertib.” Tutupnya.
Check Also
Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Sambangi Warga Cileweung
Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Polres Lebak AIPDA Wahyu Zatmiko,sambangi warga Kampung Cileweung. Desa Rangkaabitung Timur, Kecamatan …