POLSEK PANONGAN SABA PONPES, Kapolsek : Ajang Silaturahmi dan Sebagai Wujud Kepedualian Kita

img-20170107-wa0041

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN – Kapolsek Panongan Resor Kota Tangerang AKP Trisno T Uji beserta jajaran dan Bhayangkari melaksanakan kegiatan saba pesantren di pondok pesantren Siroj El Qori Desa Serdang Kulon, Panongan, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (07/01).

Pada kesempatan ini jajaran polsek panongan beserta bhayangkari memberikan bantuan berupa sembako antara lain, beras , minyak goreng, gula pasir, kopi, teh dan mie instan.

AKP Trisno T Uji mengatakan, bahwa kegiatan tersebut menjadi agenda polsek panongan dan Program Polisi Saba sebagai ajang silaturahmi kepada para tokoh agama di wilayahnya.

“ini adalah ajang silaturahmi dan penghormatan kepada tokoh agama, juga sebagai pendekatan diri untuk menjalin sinergitas” kata AKP Trisno T Uji.

Ia menambahkan, apa yang dilakukannya untuk menjaga keharmonisan yang telah lama terjalin antara Polri dengan para tokoh agama.

“melalui program Polisi Saba pesantren ini bertujuan untuk lebih mendekatkan anggota Polri khususnya Polsek Panongan dengan para pimpinan ponpes dan santri di wilayahnya,” tambah Kapolsek.

Disamping itu, momentum ini juga dimanfaatkan untuk bertatap muka juga berbincang dengan pimpinan Pesantren dan para santri sambil memberikan pesan-pesan terkait masalah kamtibmas.

About

Check Also

MENDUKUNG PELAKSANAAN PEMILU YANG AMAN DAMAI, POLSEK LEBAKGEDONG BERSAMA TNI DAN KPU PASANG SPANDUK HIMBAUAN

Polres-Lebak – Anggota Polsek Lebakgedong Polres Lebak Bripka U. S. Yusup dan Briptu Amarudin melaksnakan …