
Cilegon* Personil Polsek Puloampel Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan pengamanan Aksi Unjuk Rasa Serikat pekerjaan dan buruh Wilayah Puloampel yang akan melaksanakan unjuk rasa ke Kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B), Polsek Puloampel Polres Cilegon Polda Banten Memberikan pengamanan dalam Kegiatan tersebut, Rabu, (05/01/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.ik, SH Melalui Kapolsek Puloampel Polres Cilegon Polda Banten IPTU M Ikhsan R J Irianto S.T.K, S.Ik mengatakan bahwa hari ini kami Polsek Puloampel Polres Cilegon melaksanakan Pengamanan Aksi Unjuk rasa Serikat Pekerjaan dan Buruh di Wilayah Hukum Puloampel yang rencananya akan melaksanakan unjuk rasa di kawasan pusat pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).
Dalam pengamanan Hari ini kami Polsek Puloampel Polres Cilegon di perbantukan menerjunkan 8 Personel Polsek Puloampel yang diploting di depan PT Inti Eneversering ujar IPTU M Ikhsan.
Kegiatan Pengaman Aksi Unras dipimpin oleh Kapolsek Puloampel yang mana sesuai arahan dalam pelaksanaan tugas pengamanan personel Polsek Puloampel harus melaksanakan secara Humanis, hindari pelanggaran sekecil apapun, mari kita kawal dan amankan kegiatan Serta hindari bentrok dengan Massa atau buruh. Tutup IPTU M Ikhsan.