|
TRIBRATANEWS POLDA BANTENÂ – Berdasarkan Keputusan Kepala Kepolisian Daerah Banten Nomor: Kep/400/XI/2016 tanggal 2 November 2016 tentang Hasil Sidang Kelulusan Tingkat panda seleksi Sekolah Alih Golongan (SAG) dari Bintara ke Perwira Polri T.A. 2016 pada Panda Polda Banten yang berjumlah calon siswa sebanyak 81 orang, dengan rincian 77 orang pria dan 4 orang wanita, kelulusan ini berdasarkan Surat telegram Kapolri Nomor: ST/2790/XI/2016 tanggal 16 November 2016 tentang Daftar nama yang dinyatakan lulus seleksi Tingkat pusat SAG Polri T.A. 2016.
Adapun tempat pendidikan calon siswa dari Polda Banten dilaksanakan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Mandalawangi Polda Banten sebanyak 71 orang (67 orang pria dan 4 orang wanita) dan Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Bengkulu sebanyak 10 orang pria, sehingga jumlah kuota yang didapat Polda Banten dalam seleksi SAG ini sebanyak 81 orang.
Pada hari jumat, tanggal 18 November 2016 Pukul 16.00 WIB, Karo SDM yang dalam hal ini diwakili oleh kasubbagseleksi Bagdalpers Biro SDM Polda Banten malakukan serah terima calon siswa SAG kepada Kepala Sekolah Polisi Negara (Ka SPN) Mandalawangi Polda Banten di SPN Mandalawangi. Paur sahlur yang mewakili Karo SDM Polda Banten melakukan serah terima calon siswa SAG Polda Banten kepada Ka SPN Polda Bengkulu di SPN Polda Bengkulu.
Siswa SAG ini dididik selama 1 bulan, kemudian setelah lulus menyandang pangkat Inspektur Dua (IPDA). Dalam arahannya, jalani pendidikan dengan sungguh-sungguh dan fokus dalam menyerap ilmu kepemimpinan sehingga menjadi seorang perwira Polri yang amanah dalam menjalankan tugas.