Sertijab Kepala Desa Terpilih, Kapolsek Menes Ajak Kerjasama

Pandeglang – Kompol Yusup Kapolsek Menes Polres Pandeglang menghadiri acara serah terima jabatan kepala Desa terpilih di Aula Kecamatan Menes. (12/11/2021).

Kepala Desa terpilih di Kecamatan Menes ada 6 Desa yaitu Desa Menes, Desa Kananga, Desa Tegalwangi, Desa Cilabanbulan, Desa Muruy dan Desa Kadu Payung.

Dalam kesempatan itu Kompol Yusup menyampaikan dalam sambutannya mengajak bekerjasama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di masyarakat.

“Mari kita bekerjasama, kita sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat salah satunya menghidupkan lagi Pos Ronda” Ungkap Yusup.

Para Kades terpilihpun meng-iyakan dan siap bersinergi dengan Unsur Muspika terutama Kepolisian sektor Menes.

About admin _

Check Also

Dabhara polsek Purwakarta Polres Cilegon Mengurai kepadatan dengan Pengaturan di Persimpangan

*-POLRES CILEGON- Polda Banten. Mengantispasi kepadatan Arus Lalin Pelayanan kepada Masyarakat dengan Mengurai kemacetan arus …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *