Bhabinkamtibmas Polsek Mandalawangi Sambangi Desa Cikoneng

tribratanews.banten.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Mandalawangi  Desa Cikoneng Brigadir Susilo melakukan giat sambang desa ke desa Cikoneng Kecamatan Mandalawangi guna untuk menjalin silaturahmi dan mempererat kebersamaan dalam membantu tugas polri khususnya Polda Banten untuk bersama-sama menciptakan kamtibmas yang kondusif, Senin (31/10/16).

Ini sudah menjadi  tugas sehari-hari bahwa anggota Bhabinkamtibmas harus selalu dekat dengan warganya, dengan demikian, setiap ada permasalahan di desa dapat diketahui sejak awal  dan dengan cepat pula mengambil langkah pencegahan.” terang Brigadir Susilo.

Dia menambahkan, desa adalah ujung dari wilayah tugas  Kepolisian. Jadi jika ada permasalahan yang bermula dari desa, maka Bhabinkamtibmas harus selalu siap setiap saat berada di tengah-tengah masyarakat desa.

Salah satu tujuan dari program sambang desa tersebut selain sebagai silaturahmi antara polisi dan warga, menurut Kapolsek Mandalawangi Polres Pandeglang AKP. Surtiwa adalah sebagai sarana untuk mendekatkan polisi dan warga. Dan kesempatan sambang kampung tersebut dimanfatkan guna berbincang dengan warga desaCikoneng.

About

Check Also

Polda Banten Gelar KRYD, Berhasil Amankan Puluhan Minuman Keras

Serang – Polda Banten melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran Operasi Miras dan …