Jamin Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tanpa KKN, Bidpropam Polda Banten Awasi Pelaksanaan Rikkes II

Serang – Bidpropam Polda Banten sebagai Pengawas Internal melaksanakan pengawasan terhadap para peserta seleksi Rekrutmen Proaktif Bintara Polri yang mengikuti Pemeriksaan Kesehatan Tahap II di Biddokes Polda Banten dan Biomed Kota Serang pada Sabtu (04/12).

Sebagai pengamanan internal Polri yaitu dengan cara memantau serta mengawasi kegiatan anggota Polri, sebagaimana diatur dalam PPRI Nomor 02 Tahun 2003 Tentang Peraturan Disiplin Anggota Polri dan Peraturan Kapolri Nomor 14 Tahun 2011 Tentang Kode Etik Profesi Polri, dengan berpedoman kepada peraturan tersebut Propam Polda Banten melaksanakan kegiatan asistensi dan mengawasi personel dari Biro SDM dan Biddokes yang merupakan sebagai Panitia Daerah (Panda) Banten dalam seleksi penerimaan Rekrutmen Proaktif Bintara Polri 2021 di Polda Banten.

“Kami mengawasi jalannya pelaksanaan Rikkes II guna menghindari terjadinya penyimpangan serta praktek Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN) antara Panda Banten dengan para calon Rekrutmen Proaktif Bintrara Polri Tahun 2021, meskipun seleksi penerimaan ini dilaksanakan dengan menggunakan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis),” uhar Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Nursyah Putra.

Sebagaimana ditegaskan oleh Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Nursyah Putra bahwa kami telah memerintahkan personel Bidpropam Polda Banten untuk melaksanakan pengawasan internal dalam kegiatan seleksi penerimaan Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tahun 2021 di Polda Banten.

“Tujuannya supaya tidak terjadi penyimpangan dalam praktek KKN yang di lakukan oleh Pand dan para peserta seleksi. Untuk Pengawas Internal selain dari Propam juga dari Itwasda Polda Banten dan pengawas Eksternal dari LSM, serta saya himbau untuk para peserta bahwa penerimaan Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tahun 2021 tidak dipungut biaya atau gratis,” jelas Nursyah Putra.

Dalam pelaksanaan kegiatan Rekrutmen dalam tahap Rikkes II meliputi Tes Kesehatan Jiwa, Tes Darah, Tes Urine, Rontgen, dan Tes Rekam Jantung atau EKG. (Bidhumas)

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …