Kapolda Banten Bersama Danrem 064/MY dan Sekda, Cek Kesiapan Pos Pam Kota Serang

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,SERANG – Usai meninjau secara langsung pelaksanaan ibadah malam Natal 2020 di gereja-gereja yang ada di wilayah hukum Polres Serang Kota, Kapolda Banten dan PJU bersama Danrem 064/MY dan PJU serta Sekda provinsi Banten kunjungi Pos Pam yang berada di Alun-alun Kota Serang, Kamis (24/12/2020).

Kedatangan Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Fiandar dan rombongan dalam rangka pengecekan dan kesiapsiagaan Pos Pam.

“Ya tadi setelah melaksanakan kunjungan dan memastikan aktivitas di gereja-gereja dalam keadaan aman dan tidak ada masalah, saya bersama pak Danrem 064/MY, pak Sekda dan para PJU Polda Banten mengunjungi Pos Pam yang ada di Alun-alun Kota Serang untuk memastikan proses pengamanan berjalan dengan aman dan lancar,” kata Fiandar.

Fiandar juga mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada kasus kriminalitas dan gangguan kamtibmas bahkan bencana alam yang menonjol.

“Kalau Pos Pam kan sektor pengamanannya hanya wilayah di situ aja. Tadi anggota melaporkan bahwa kondisi di sekitar tempat penugasan cukup aman, kondusif, tidak ada hal-hal yang negatif, tidak ada kerumunan dan kemacetan. Mudah-mudahan itu tetap dijaga oleh seluruh masyarakat Serang, sehingga sampai dengan tahun baru nanti kita aman,” ucap Fiandar.

Lanjut Fiandar, “Sampai saat ini yang agak kita waspadai ini adalah bencana alam. Karena lanina, laut agak sedikit bergejolak. Mudah-mudahan saja tidak sampai seperti tahun lalu, tapi kita tetap waspada dan mudah-mudahan hujan juga tidak terlalu deras sehingga banjir dan longsor tidak terjadi”.

Dalam kunjungannya, Fiandar mengimbau kepada personel yang bertugas agar melaksanakan tugas sesuai dengan SOP dan selalu memperhatikan kesehatan.

“Dan saya juga mengimbau kepada seluruh personel yang bertugas dalam Pam Nataru ini agar memperhatikan kesehatannya, mengingat di masa pandemi Covid-19 ini kita harus mematuhi protokol kesehatan dan laksanakan tugas sesuai SOP,” tegas Fiandar.

Terakhir Fiandar berpesan kepada seluruh masyarakat Banten untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang ada.

“Pesan yang pertama, karena sekarang sedang Covid-19 patuhi protokol kesehatan. Apapun kegiatannya gunakan masker, yang kedua hindari semaksimal mungkin mengunjungi, mendatangi ataupun mendekati tempat-tempat kerumunan. Dan menghimbau apabila ada kerumunan, saling mengingatkan, jangan ribut-ributlah sekarang ini. Itu semua agar tidak terjadi penyebaran Covid-19,” tutur Fiandar.

“Yang kedua dari kamtibmas, mari kita semua menjadi pelopor, tidak menjadi korban kejahatan, menjadi pelaku kejahatan yang, jangan sampai. Jaga persatuan, saling menghargai sesama umat, sesama warga. Sehingga gangguan kamtibmas bisa di minimalisir, bisa diperkecil,” tutup Fiandar.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengingatkan kepada masyarakat yang akan melakukan libur Nataru agar mematuhi surat edaran dari Satgas Covid-19.

“Bagi masyarakat yang ingin melaksanakan perjalanan keluar kota agar mematuhi dan memahami Surat Edaran yang dikeluarkan oleh Satgas Covid-19 tentang peraturan protokol kesehatan,” ujar Edy Sumardi.

“Dan juga selalu menggunakan masker saat melakukan perjalanan, rajin mencuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan,” tutup Edy Sumardi. (Bidhumas)

About

Check Also

Personil polsek bojong polres pandeglang lakukan giat patroli di malam hari antisipasi adanya tindak kejahatan dan penyakit masyarakat (pekat)

Pandeglang polsek bojong – Dalam rangka memberikan rasa aman, nyaman diwaktu istirahat di malam hari …