Cek Ketersediaan Minyak Goreng, Polsek Kramatwatu Polres Serkot Sasar Warung dan Minimarket


Polres Serkot | Anggota Polsek Kramatwatu Polres Serkot Aipda Arif bersama Bhabinkamtibmas Desa Terate Bripka Angga Risnandar melaksanakan pemantauan dan pengecekan ketersediaan stok dan harga minyak goreng di wilayah Desa Terate Kecamatan Kramatwatu Kab. Serang.

Dalam keterangannya, Aipda Arif mengatakan bahwa pengecekan ketersediaan stok dan harga minyak goreng merupakan instruksi dari Kapolsek Kramatwatu Kompol Hendro Hartono.

“Minyak goreng merupakan kebutuhan pokok dari masyarakat, setiap hari masarakat pasti mebutuhkannya. oleh sebab itu kami melakukan pengecekan ketersediaan stok minyak goreng dilapangan agar tidak terjadi kelangkaan sehingga membuat masyarakat resah” ucap Aipda Arif

Sementara itu Kapolres Serkot AKBP Maruli Ahiles Hutapea, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kramatwatu Kompol Hendro Hartono menerangkan, petugas turun langsung menemui para pedagang di pasar dan toko-toko untuk mengecek ketersediaan minyak goreng yang ada di wilayah Kecamatan Kramatwatu.

“Dari hasil pengecekan oleh petugas, ketersediaan minyak goreng di pasar dan toko-toko masih normal. kami juga menyampaiakan kepada para pemilik toko agar tidak melakukan penimbunan minyak goreng. karena apabila hal tersebut terjadi dan terbukti, maka pemilik toko akan dikenai sanksi pidana” tutup Kapolsek.
*(Humas Polsek Kramatwatu)*

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …