Kapolda Banten Gelar Pengajian Bersama Seluruh Personel

Serang – Ngaji Bareng merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh personel Polda Banten, seperti yang direalisasikan pada Kamis (11/11) pagi. Ngaji Bareng adalah program rutin Kapolda Banten dalam Pendekar Banten, polisi yang empati, ngayomi dan dekat dengan masyarakat Banten.

Kapolda Banten IJP Dr. Rudy Heriyanto mengatakan bahwa kegiatan Ngaji Bareng ini merupakan kegiatan rutin Polda Banten yang dilaksanakan setiap Kamis secara virtual. “Benar, Ngaji Bareng rutin dilaksankan setiap Kamis secara virtual,” kata Rudy Heriyanto.

Rudy Heriyanto menyampaikan semua personel satuan kerja wajib mengikuti kegiatan tersebut pasca apel pagi, tujuan Ngaji Bareng ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan personel sehingga terwujud attitude atau perilaku personel yang empati dan mengayomi kepada masyarakat. “Dengan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan diharapkan terwujudnya personel yang empati dan mengayomi kepada masyarakat,” ucap Rudy Heriyanto.

Pengajian hari ini diisi oleh Ustadz KH. Kholil AS, L.c dengan tema Infaq dan Sedeqah yang terbaik. “Setiap umat muslim sesungguhnya dianjurkan untuk bersedekah dan membantu orang yang kesulitan. Sedekah juga sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah karena telah diberikan kelebihan rezeki. Pastinya, semakin banyak harta yang disedekahkan, maka semakin banyak pula keutamaan yang akan diperoleh,” kata Ustadz KH. Kholil.

Bagi personel yang beragama Kristen, juga dilaksanakan kebaktian bersama di Rupatama Polda Banten, dipimpin Pendeta Sabar Simanungkalit yang hari ini membawa tema tentang waspadalah dan jangan sesat.

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …