Kasat Binmas Polres Lebak Polda Banten Adakan Pembinaan Kenakalan Remaja Di SMAN 1 Curugbitung

LEBAK – Tanpa mengenal lelah, Kasat Binmas Polres Lebak Polda Banten IPTU Subara,S.IP masih melanjutkan menjadi narasumber pada Pembinaan dan Penyuluhan Kenakalan Remaja, berlokasi diluar ruangan, yaitu di lapangan SMA Negeri 1 Curugbitung. Rabu (26/10/2022) pukul 10.30 wib s/d selesai.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan SIK,M.H melalui Kasat Binmas Polres Lebak IPTU Subara,S.IP, menuturkan,
“Dampak yang ditimbulkan oleh remaja, yang melakukan kenakalan di usia remaja, berpengaruh pada kehidupan pribadi dan juga keluarganya.

“Suatu contoh menurunnya prestasi di sekolah, Cenderung melakukan perbuatan yang merugikan orang lain, Orang tua menjadi cemas atas perilaku anaknya,” Ucap Subara.

“Maka sedini mungkin kita harus isi masa remaja dengan kegiatan positif, yaitu dengan perbanyak kegiatan keagamaan, mematuhi tata tertib Sekolah, tertib berlalu lintas, hindari merokok, miras, serta pergaulan bebas, jauhi narkoba ataupun sejenisnya dan terapkan pola hidup yang sehat,” Imbuh Subara.

Ia mengatakan,
“Menjaga lingkungan keluarga, merupakan faktor yang sangat penting dalam upaya pencegahan, serta penanggulangan keterlibatan remaja dengan Narkoba.

“Keharmonisan dan kehangatan dalam keluarga berdampak pada kestabilan emosi, dan proses mengenal jati diri seorang anak. Di samping itu, lingkungan Masyarakat juga turut bertanggung jawab dalam mengupayakan remaja bebas narkoba,” Ungkap Kasat Binmas Polres Lebak IPTU Subara,S.IP.

“Di tempat terpisah saat dikonfirmasi awak media, Kepala SMA Negeri 1 Curugbitung Asep Rustaman,M.Pd, melalui Wakasek Humas Mira Apriyani,M.Pd mengatakan,
“Kami perwakilan dari sekolah mengucapkan terima kasih kepada bapak kasatbinmas Polres Lebak Polda Banten, yang hari ini sudah menyempatkan diri datang ke sekolahan kami, untuk memberikan pembinaan dan penyuluhan, tentang materi kenakalan remaja, dan bahaya narkoba, serta keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalulintas (KAMSELTIBCAR) kepada kami dan siswa siswi SMA Negeri 1 Curugbitung khususnya. Sehingga kami semua mendapatkan pemahaman dan ilmu pengetahuan,” Ucapnya.

Dalam kesempatan itu Wakasek Kesiswaan SMA Negeri 1 Curugbitung Sriyanta,M.Pd juga mengucapkan terimakasih kasih, Kepada Kasat Binmas Polres Lebak Polda Banten beserta Personel,

“Saya juga selaku Wakasek kesiswaan perwakilan dari para siswa dan siswi SMA Negeri 1 Curugbitung, mengucapkan banyak terima kasih, atas semua yang di sampaikan kepada kami dan anak didik kami, dari penjelasan kenakalan remaja. Sehingga kami semua, khususnya anak didik kami bisa memahami aturan, serta mengetahui etika dan peraturan saat berkendara dijalan raya. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat untuk kita semua, khususnya untuk siswa-siswi SMAN 1 Curugbitung,” Tutur singkatnya.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar aman dan tertib, serta dihadiri Kasat Binmas Polres Lebak Polda Banten IPTU Subara,S.IP, Kepala SMA Negeri 1 Curugbitung Asep Rustaman,M.Pd tidak dapat hadir, di karenakan ada giat di luar sekolah yang tak bisa diwakilkan, Kanit Bintibsos Satbinmas Polres Lebak BRIPKA Dedy Wahyudin,SE, MM, beserta Personel Satbinmas Polres Lebak, para Wakasek dan para guru serta staf, dan juga di ikuti siswa siswi SMA Negeri 1 Curugbitung.

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …