Peringati Hari Ibu, Polda Banten Gelar Upacara Bendera

whatsapp-image-2019-12-23-at-12-27-56

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN, Serang – dalam rangka memperingati Hari ibu ke 91 tahun 2019, Polda Banten gelar upacara bendera dengan tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju” di lapangan upacara mapolda Banten. Senin, (23/12/2019)

Kegiatan upacara ini diikuti seluruh personil Polda Banten, ASN Polda Banten dan para Bhayangkari daerah Banten.

Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Tomsi Tohir., M.Si, bertindak sebagai inspektur upacara. Sedangkan petugas upacara lainnya, seperti pengibar bendera, pembaca UUD, Pembaca Pancasila dan pembaca sejarah hari ibu semuanya dilakukan oleh para Polwan Polda Banten

sebagai inspektur upacara dalam amanatnya Kapolda Banten menyampaikan bahwa peran perempuan tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia

“Hakekat peringatan hari ibu (PHI) setiap tahunnya adalah untuk mengingatkan seluruh rakyat indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna hari ibu sebagai sebuah momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan serta gerak perjuangan perempuan yang tidak dapat di pisahkan dari sejarah perjuangan bangsa indonesia” ucap Kapolda Banten

Kapolda Banten juga memberikan beberapa penekanan khusus kepada Polwan dan ASN wanita agar mengembangkan kemampuan dan tetap professional sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya tanpa mengesampingkan kodratnya sebagai seorang wanita

“Pada kesempatan yang baik ini perkenankan saya menyampaikan beberapa hal, khususnya untuk Polwan Dan ASN Wanita, diantaranya kembangkan kemampuan dan tingkatkan kompetensi secara terus menerus dalam memberikan kontribusi bagi institusi Polri, masyarakat, Bangsa dan Negara, tetap professional sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya tanpa mengesampingkan kodratnya sebagai seorang wanita yang memiliki peran ganda” Ujarnya

Kapolda Banten juga mengingatkan Polwan dan ASN perempuan untuk bijak dalam bersosial media dan menghindari gaya hidup mewah

“Bijaklah dalam bersosial media dan jangan bergaya hidup mewah, tingkatkan sinergitas dengan perempuan dari berbagai kalangan dan profesi lain untuk memperluas jaringan, menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman, tanamkan kebanggaan dalam dirimu, karena itulah yang akan menjadi motivasi untuk memberikan pengabdian terbaik kepada institusi Polri”Pungkasnya

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …