Personil Polsek Mauk Polresta Tangerang Giat Pengamanan Tempat Ibadah Gereja GKJB Cengkareng di Desa Marga Mulya


Polsek Mauk Polresta Tangerang Polda Banten giat pengamanan kebaktian di Gereja GKJB Cengkareng Desa Marga Mulya, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang Pada Minggu (6/3/2022).

Pengamanan ini dilakukan dengan tujuan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan selama kebaktian berlangsung. Salah satunya adalah aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Kegiatan ibadah berlangsung, para jemaat dengan menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan mencuci tangan sebelum memasuki gereja, serta duduk dengan berjarak dan tidak berdekatan.

Kapolsek Mauk Polresta Tangerang AKP Yono Taryono menjelaskan, pengamanan ini dilakukan secara rutin sebagai bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat.

“Dengan melaksanakan pengamanan ini, kami berharap kegiatan ibadah bisa berjalan aman, lancar dan kondusif,” tutupnya.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …