Polda Banten Dampingi Kunjungan Kerja Korps Sabhara Baharkam Polri Dalam Rangka Asistensi Pengamanan Nataru

Serang – Korps Sabhara Baharkam Polri yang diwakili Dirsamapta Baharkam Polri Brigjen Pol Rudi Antariksa melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah hukum Polda Banten dalam rangka Asistensi Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) serta untuk meninjau pelaksanaan Operasi Lilin Maung 2022 yang dilaksanakan pada Jumat (30/12).

Turut hadir mendampingi Kasubdit Bindalmas Korps Sabhara Baharkam Polri Kombes Pol Heri Wiyanto, Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi, Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Budi Mulyanto, Dirbimas Polda Banten Kombes Pol Sofwan Hermanto, Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Murwoto serta Auditor Madya Tk III Itwasda Kombes Pol Erri Agoeng.

Dirsamapta Baharkam Polri Brigjen Pol Rudi Antariksa mengatakan maksud dan tujuan dilakukannya pengecekan Pospam dan personel adalah guna mengetahui sejauh mana kesiapan personel Polda Banten dalam Operasi Lilin Maung 2022.

Dalam kunjungan tersebut Rudi juga memberikan arahan dan pesan kepada seluruh personel yang sedang melakukan pengamanan agar selalu siap siaga dan utamakan 3S dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kesiapsiagaan personel dengan instansi terkait dengan memaksimalkan dalam melayani masyarakat dan utamakan 3S yakni senyum sapa salam dalam pelayanan,” tutur Rudi.

Rudi mengatakan bahwa kedatangannya ke wilayah hukum Polda Banten guna mengecek pelaksanaan Operasi Lilin Maung 2022 dan untuk memastikan kegiatan masyarakat selama liburan merayakan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 berjalan aman dan lancar mengingat Provinsi Banten merupakan penyanggah Ibu Kota Negara.

”Hari ini saya melakukan pengecekan secara langsung Pospam Operasi Lilin Maung 2022 yang berada di wilayah hukum Polda Banten. Dimana kita ketahui bahwa Banten ini merupakan penyanggah Ibu Kota Negara, untuk itu saya harus memastikan pengamanan Nataru apakah sudah terlaksana dengan baik disini,” kata Rudi.

Rudi menambahkan pengecekan Pospam tersebut dilakukan di wilayah hukum Polresta Tangerang, Polresta Serang Kota dan Polres Cilegon.

“Tadi saya sudah mengecek Pospam Rest Area KM 43, Pospam Rest Area KM 68, Pospam Anyar, Pospam Mercusuar dan terakhir mengunjungi Posko Search and Rescue (SAR) Ditpolairud Polda Banten yang berlokasi di Pantai Bandulu, untuk melihat secara langsung pengamanan Nataru. Alhamdulillah semua personel pengamanan telah siap,” terang Rudi.

Saat melakukan kegiatan itu, Rudi mengimbau seluruh petugas di pos pengamanan dan pos pelayanan Operasi Lilin 2022, agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Saya berharap kepada rekan-rekan dapat memberikan perhatian penuh terhadap pelaksanaan operasi ini dan tetap sampaikan himbauan protokol kesehatan dengan humanis, karena Nataru tahun ini masyarakat merasa bebas, melihat beberapa tahun terakhir kita melakukan penyekatan,” ucap Rudi.

Rudi juga menyampaikan, di daerah pariwisata seperti Anyer dan Carita sangat dibutuhkan tenaga ekstra pada saat malam pergantian tahun. “Untuk itu, diharapkan kepada rekan-rekan dapat berkolaborasi dengan baik, dapat bekerja dengan terintegritas dan bersinergi,” pintanya.

Terakhir, Rudi mengajak kepada seluruh personel yang bertugas dalam Pengamanan Nataru untuk tetap memperhatikan keselamatan dan jaga kesehatan. “Agar para personel yang melaksanakan pengamanan dilapangan memperhatikan keselamatan dan kesehatan saat bertugas,” tutup Rudi. (Bidhumas)

About admin _

Check Also

http://tribratanews.banten.polri.go.id/cegah-adanya-perang-sarung-anggota-polsek-rangkasbitung-polres-lebak-patroli-dialogis-taman-angklung/

Dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat,Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan pengaturan arus …