POLSEK BANJAR MENGAMANKAN PEMBAGIAN DANA JAMSOSRATU

photogrid_1479533286861

TRIBRATANEWS POLDA BANTEN – Kepolisian Sektor (Polsek) Banjar, Polres Pandeglang, Banten, melakukan pengamanan pembagian dana Jaminan Sosial Rakyat Banten Bersatu (Jamsosratu) untuk warga Kecamatan Mekarjaya, Kabupaten Pandeglang di kantor pos kec. Banjar, Sabtu (19/11/2016).

Pembagian dana ini disalurkan kepada keluarga yang tidak mampu dari tiap-tiap desa di kecamatan mekarjaya. Dari masing-masing kepala keluarga mendapatkan dana sebesar Rp. 750.000. Penyaluran dana ini sangat membantu para keluarga miskin dimana pada saat ini kebutuhan pokok serba mahal sedangkan lapangan kerja sedikit.

Kepolisian sektor Banjar mengawal dan menjaga jalannya kegiatan tersebut untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti penyelewengan anggaran dll, dan yang utama adalah masyarakat tertib dan tidak berebut atau sesuai antrian.

Adapun rincian dana yang disalurkan untuk masig-masing desa di kecamatan mekarjaya, kabupaten sebagai berikut :
1. desa kadu belang Rp.33.000.000
2. desa kadujangkung Rp.25.500.000
3. desa medong. Rp.24.750.000
4. desa mekarjaya. Rp.73500.000
5. desa pareang Rp.81.000.000
6. desa rancabugel. Rp.109.500.000
7. desa sukamulya. Rp.66.750.000
8. desa wirasingah. Rp.144.000.000
Jumlah dana Jamsosratu yang disalurkan Rp. 558.000.000,-

About Satbrimob Banten

Check Also

Sampaikan Pesan Kamtibmas Melalui Sambang Dialogis Polsek Kskp Banten Polres Cilegon Polda Banten

Guna berupaya mengimplementasikan Program Quick Wins Presisi Polri dan Cooling System Polres Cilegon Polda Banten …