POLSEK CURUG AMANKAN GELARAN TABLIGH AKBAR

picsart_10-09-03-48-50

tribratanewsbanten.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Curug Resor Serang mengamankan kegiatan Tabligh Akbar 1438 H di kawasan Kantor Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Masjid Raya Al Bantani, Minggu (09/10).

Tabligh Akbar yang diselenggarakan oleh jama’ah muslimin kota hujan Bogor dengan tema “Hijrah Menuju Kesatuan Umat dalam mewujudkan Islam Rahmatan Lil’alamin dan upaya Pembebasan Al Aqsa” kegiatan dihadiri masyarakat sebanyak 500 jamaah.

Dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, Polsek Curug dibantu oleh jajaran Polsek Zona 5 dan 7 Polres Serang sebanyak 30 personil, Satpol PP, Dishub dan unsur pengamanan Masjid Raya Al Bantani KP3B.

Kegiatan yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB ini dihadiri oleh Dir Binmas Polda Banten Kombes Pol Rudi Haryanto, S.IK, Ketua DKM Al Bantani, toga dan tomas Banten. Pada acara tabligh akbar diisi tausiah oleh Drs. Syamsudin Akhmad, MM, Wahyudi KS, S.Ag dan diakhiri dengan tausiah oleh KH Abul Hidayat Saerodji.

Plt. Kapolsek Curug, IPTU H. Awo Muhlis mengatakan, selain melaksanakan pengamanan kegiatan Tabligh Akbar agar tetap kondusif, kegiatan ini juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi guna meningkatkan kedekatan serta kepercayaan masyarakat kepada anggota Polri wilayah hukun Polda Banten pada umumnya, khususnya Polsek Curug.

Terpisah, AKP Tangguh selaku pengendali lapangan pengamanan kegiatan tersebut menuturkan bahwa personil Polsek zona
Polres Serang yang dilibatkan pada kegiatan Tabligh Akbar guna membackup Polsek Curug dalam mengamankan kegiatan yang diikuti ratusan jama’ah, baik dari warga masyarakat Banten dan Bogor.

“Personel dari Polsek zona 5 dan 7 kita kerahkan dengan harapan, masyarakat yang datang dari Kota Serang maupun luar daerah merasa nyaman, dan kegiatan yang dilaksanakan dapat berjalan dengan aman dan lancar.” tambahnya. (iman/HMS Banten)

Sumber : Humas Polsek Curug

About

Check Also

BasariBet Casino’ya Giriş ve Resmi Siteye Kayıt

Содержимое BasariBet Casino’ya Nasıl Kayıt Olunur? Basaribet Casino’da Yeni Üyeler İçin Bonuslar BasariBet Casino Güvenliği …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *