Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Melaksanakan Kegiatan Program Kapolres “Lebak Ngariung”

Lebak – Guna menekan angka Kriminalitas dan aksi kejahatan di Wilayah Hukum Polsek Rangkasbitung, personel Polsek Rangkasbitung Laksanakan Program Kapolres Lebak, salah satunya  “Lebak Ngariung” (Ngopi bareng Sabari Ngajaga Kampung) dengan  berpatroli bersama petugas ronda di Wilkum Polsek Rangkasbitung.Selasa malam 16 Agustus 2022,pukul.23.30 Wib.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwah Hermansyah.SH, mengatakan “Benar personil Polsek Rangkasbitung Polres Lebak malam ini melaksanakan Program Kapolres Lebak, yaitu salah satunya “Lebak Ngariung” (Ngopi bareng Sabari Ngajaga Kampung) dengan  berpatroli bersama masyarakat petugas ronda.

Kapolsek Rangkasbitung menambahkan Personil Polsek Rangkasbitung, polres Lebak, melaksanakan Patroli dialogis dengan sasaran tempat umum, Objek Vital dan terpenting menyambangi Pos Kamling Program Kapolres”Lebak Ngariung” (Ngopi Bareng Sabari Ngajaga Kampung), tidak lupa personil Polsek Rangkasbitung juga menyampaikan himbauan dan Edukasi Kamtibmas sentaiasa menjaga kondusifitas dan keamanan lingkungan masing-masing,”tutupnya.

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …