Bhabinkamtibmas Polsek Tigaraksa Polresta Tangerang Hadiri Maulid Nabi Muhamad SAW

Tigaraksa- Untuk menjalin Sinergitas Ulama dan Umaro Bhabinkantibmas Polsek TIgaraksa Polresta Tangerang Bripka Bayu menghadiri acara maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H Di Masjid Jami Hidayatul Muntashin Kp Munjul RT 002/001 Desa Cileles Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Minggu (30/10/2022)

Dalam peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW 1444 H dihadiri oleh Tokoh Masyarakat H Musilm, Tamu Undangan Sdr Doyok, Sdr Kadir Sdr Jejen, Penceramah KH Taufik Lala, Qori Drs H Imam Rosadi ZA , Ketua DKM Sdr Jaka dan Bhabinkamtibmasnya Bripka Bayu serta masyarakat.

Bhabinkamtibmas Bripka Bayu menyampaikan pesan kepada seluruh warga masyarakat yang hadir agar senantiasa melindungi dan menyayangi sesama muslim,serta menyampaikan pentingnya menjaga toleransi beragama agar terciptanya kerukunan beragama di wilayah desa Cileles Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang ,serta ia menyampaikan antisipasi paham radikalisme yang meresahkan di kalangan masyarakat.

Secara Terpisah Kapolsek Tigaraksa AKP Agus Ahmad Kurnia SH MH menjelaskan,” Polsek Tigaraksa beserta jajaran terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat agar seluruh masyarakat khususnya desa Pematang umumnya kecamatan Tigaraksa dapat menyayangi dan menjaga saudara – saudara kita yang beragam muslim dan menjaga toleransi beragama agar tercipta kerukunan di masyarakat yang aman dan Kondusif”,jelasnya.

About admin

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …