Dalam Kunjungannya Ke Yayasan Daar El-Qolam, Kapolres Inginkan Anggotanya Intens Jumling

Safari Daar El-Qolam , Kapolres Perintahkan Kapolsek dan Jajaran Agar Sholat Jumat Keliling Desa

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN – Polda Banten, Polres Kota Tangerang, Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif berkunjung ke Yayasan Daar El-Qolam Desa Pasir Gintung, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Jumat (07/07)

Kunjungan Kapolresta Tangerang di dampingi Oleh Kasat Binmas, Kasi Propam, Kapolsek Cisoka, dan Pengasuh Pondok Pesantren Daar El-Qolam KH Ahmad Syahiduddin.

Dalam Kesempatan Safari dan silaturahmi, Kapolresta Tangerang didampingi Pengasuh Pondok Pesantren KH Ahmad Syahiuddin mengajak Kaporesta Tangerang mengenal Lingkungan Pondok Pesantren Daa El-Qolam dengan melakukan keliling menggunakan mobil mini bus.

Pengasuh Pondok Pesantren Daar El-Qolam KH Ahmad Syahiuddin mengatakan, Terimakasih atas kunjungannya, dan menyambut baik kedatangan Kapolres di Pondok Pesantren Daar El-Qolam Jayanti.

“Semoga tujuan kunjungan ini lebih mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dengan pihak Kepolisian,” ujar KH Ahmad Syahiuddin

Untuk Pondok Pesantren Daar El-Qolam ini ada 3 Yayasan yang berdiri, dan untuk jarak tempuh dari yayasan 1, 2, 3 sangat berdekatan, untuk jumlah murid dari tingkatan SMP, SMA ada 5.000 dari berbagai daerah, untuk lebih banyak dari wilayah Provinsi Banten, agar lebih mengenal suasana di lingkungan pondok pesantren.

Sementara itu, Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif mengatakan, Safari ini ajang silaturahmi memperkenalkan diri sekaligus mengenal lingkungan di wilayah polresta tangerang, dan menyampaikan beberapa himbauan keamanan dan ketertiban di masyarakat

Tak hanya itu, Kapolsek beserta jajaran harus sering memantau wilayah dengan cara melakukan sholat jumat keliling Desa, guna menghimbau dan melakuakan pencegahan.

“Anggota Polri khususnya yang beragama Islam harus bisa belajar banyak tetang ilmu agama, dan belajar untuk khutbah pada shalat jumat, agar masyarakat menilai bahwasanya polisi tidak hanya berseragam dan di takuti oleh masyarakat, namun bisa mendalami ilmu agama dan memberikan pemahaman agama yang baik dan benar kepada masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, Kapolresta Tangerang menghimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap isu pemahaman agama yang belakangan ini sering kerap terjadi di lingkungan masyarakat, harus lebih bisa memilih guru agama yang memberikan pemahaman agama pada jalan yang benar.

Penulis : andriatna
Editor   : P Winoto
Publish : iman

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …