Giat Yustisi Bagi-Bagi Masker Bertempat Di Pasar Cisiih (Pasar Minggu), Dilaksanakan Oleh Polsek Panggarangan Bersama BPD Panggarangan

Lebak | Dalam pelaksanaan giat Yustisi bagi-bagi Masker, yang dilaksanakan dipasar Cisiih (Pasar Minggu) Desa Situregen, Kec. Panggarangan, Kab. Lebak Prov Banten. Dipimpin langsung oleh Ka Polsek Panggarangan AKP Wawan Suhawan bersama 2 (dua) orang anggota diantaranya 1). Aiptu Cecep Rakhmat Hidayat Kanit Binmas. 2). Briptu Encup Supriatna anggota. Dengan melibatkan instansi terkait dari Pemerintah Kec. Panggarangan Bpk. Diki anggota Pol. PP, Koramil Panggarangan Serka Sungkowo dan BPD Panggarangan Bpk. Herdi. Minggu (10-10-2021).

“Panggarangan, Guna Penanggulangan Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease ‘Covid-19. Polsek Panggarangan, melaksanakan giat Yustisi bagi-bagi masker secara gratis kepada para pedagang, dan pejalan kaki maupun kepada para pengguna jalan raya baik pengendara Roda-2, maupun Roda-4. yang melintas dijalan raya Malingping-Bayah, tepatnya dipasar Minggu Cisiih, Desa Situregen, Kec. Panggarangan, Kab. Lebak Prov Banten.

“Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra S.IK, melalui Kapolsek Panggarangan AKP Wawan Setiawan, mengatakan,Kegiatan pembagian masker ini bertujuan salah satunya dalam upaya untuk pencegahan, penularan, Corona Virus Desease yang disingkat Covid-19. Pada umunya wilayah Kab. Lebak dan pada Khususnya diwilayah Panggarangan”

“Hari ini kita membagi-bagikan masker sebanyak 100 Pcs. kepada masyarakat yang melintas di Jln Raya Malingping-Bayah, tepatnya di Kp Cisiih Desa Situregen,Kec. Panggarangan.

“AKP Wawan Suhawan mengajak kepada warga masyarakat Kec. Panggarangan agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan 6M (Memakai Masker, Menjaga Jarak, Menjauhi kerumunan, Mencuci tangan, Mengurangi mobolisasi dan Menghindari makan bersama). “Ungkapnya🙏

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …