Jalin Silaturahmi, Dirpamobvit Polda Banten Kunjungi PT Krakatau Sarana Infrastruktur

CILEGON – Mengawali tugas baru sebagai Direktur Pengamanan Objek Vital Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi dengan pimpinan PT. KIEC / PT. Krakatau Sarana Infrastruktur (KSI). Senin, (09/08/2021).

Dan kedatangan Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi tersebut, disambut langsung oleh Direktur PT. KSI Priyo Budianto, Manager IE & Housing Agung Laksono, Manager Corsec Saeful Rohman dan Manager Security & SHE Ahmad Besar.

Saat ditemui, Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan kedatangannya tersebut bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antara Polda Banten dengan PT. KIEC / PT. Krakatau Sarana Infrastruktur (KSI) yang selama ini telah terjalin.

“Hari ini saya mengunjungi PT. KIEC / PT. Krakatau Sarana Infrastruktur (KSI), dimana kedatangan saya kesini bertujuan untuk memperat tali silaturahmi dan juga sekaligus memperkenalkan diri kepada teman-teman yang ada di PT KIEC ini,” ujar Edy Sumardi.

Edy Sumardi juga menambahkan, bahwa kedatangannya juga sekaligus untuk melakukan koordinasi terkait sistem managemen pengamanan terpadu pada PT. KSI dan dilanjutkan dengan mengecek penerapan bprotokol kesehatannya.

“Selain bersilaturahmi, saya juga mengecek secara langsung penerapan prokes yang ada di PT KSI ini. Karena di masa pandemi covid-19 kita harus benar-benar menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tegasnya.

“Dan tidak lupa, saya juga menyampaikan kepada PT KSI, bahwa kami Polda Banten siap bersinergi dalam memberikan jaminan keamanan kepada PT KSI yang merupakan mitra kami sebagai objek vital nasional,” lanjutnya.

Terakhir, ia berharap terkait kunjungannya ke PT KSI dapat meningkatkan hubungan yang semakin baik lagi antara Ditpamobvit Polda Banten dengan PT KSI.

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …