Jelang HUT Bhayangkara Ke-76 Polsek Mauk Giat Vaksinasi

Tangerang– Dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 yang jatuh pada 1 Juli 2022. Polsek Mauk Polresta Tangerang Polda Banten bekerjasama dengan UPT Puskesmas Mauk melaksanakan kegiatan vaksinasi dengan target 100 dosis.

Dalam pelaksanaan vaksinasi seluruh petugas dan peserta wajib menerapkan Protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Adapun pemberian vaksin bagi masyarakat bertujuan untuk meningkatkan herd immunity atau kekebalan tubuh.

Kapolsek Mauk AKP Yono Taryono menjelaskan, giat vaksin tersebut guna mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Tangerang.
Selain itu, kata Kapolsek, dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-76.

“Bagi masyarakat diwilayah hukum Polsek Mauk yang belum vaksin Covid-19, ayo datangi Puskesmas terdekat untuk melakukan vaksin demi menjaga imun tubuh yang sehat,” imbaunya

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *