Kapolsek Kopo Amankan 16 Pelajar Sekolah Yang Kedapatan Membolos

photo_2017-10-13_11-06-02

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN  – Kapolsek Kopo AKP Nur Rokhman. T, SH bersama Personil Polsek Kopo turun langsung ke lapangan untuk melaksanakan patroli dan penertiban/razia pelajar bolos sekolah di sekitar area Smp PGRI Kopo Kabupaten Serang, Jumat (13/10/2017) pagi tadi.

Kapolsek Kopo mengatakan bahwa,” Penertiban pelajar di luar sekolah pada jam belajar tersebut merupakan salah satu terobosan kreatif Polsek Kopo dengan kegiatan Operasi bertema Peduli Anak Sekolah, Kami Sayang Mereka, Mereka Penerus Kami dan Kami Selamatkan Mereka”, Begitu ujarnya.

Sebagai wujud dari kepedulian terhadap para pelajar dan masa depan generasi bangsa, Kapolsek Kopo AKP Nur Rokhman. T, SH memberikan pembinaan kepada para pelajar yang kedapatan bolos sekolah. Saat ditemui, pelajar tersebut sedang asyik nongkrong diwarung saat jam sekolah. Melihat hal tersebut Kapolsek Kopo Bersama Personil Polsek Kopo yang sedang melaksanakan patroli langsung melakukan pemeriksaan kepada 16 (enam belas) pelajar yang kedapatan membolos tersebut.

“Pelajar tersebut kami periksa isi tas masing masing, jangan sampai membawa barang yang berbahaya atau narkoba, dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa enam belas pelajar tersebut diantaranya adalah Sepuluh pelajar dari Sma Daan Mogot Solear, Lima pelajar Smp PGRI Kopo dan Satu pelajar SMK Maja” jelas Kapolsek Kopo tersebut.

Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan barang barang berbahaya, namun demikian para pelajar tersebut diberikan pembinaan dan penyuluhan oleh Kapolsek Kopo untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi dan diminta untuk kembali ke sekolahnya masing – masing.

Penulis : ganzar
Editor   : Muridi
Publish : iman

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …