Laksanakan Program Kapolda Banten “Sinergi 3 (tiga) Pilar”.

Cilegon – Kapolsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten AKP Sudibyo Wardoyo, S.H menghadiri kegiatan Beach Clean Up dari PT. Chandra Asri, Kamis (15/09).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro melalui Kapolsek Anyar AKP Sudibyo Wardoyo menerangkan bahwa kebijakan Kapolda Banten tentang commander wish agar dilaksanakan dan dilaporkan secara berkesinambungan, sebagai wujud implementasi salah satu poin dalam program Commander wish Kapolda Banten yaitu “Sinergi 3 (tiga) pilar” Muspika Anyar.

Pelaksanaan kegiatan Beach Clean Up yang diselenggarakan oleh PT. Chandra Asri Petrochemical Kota Cilegon dalam rangka Merayakan HUT PT. Chandra Asri ke 30 Tahun di laksanakan di lapangan Paku Kecamatan Anyar Kab Serang”Ujarnya.

Aksi bersih-bersih ini bisa disebut sebagai hal yang menyenangkan untuk dilakukan karena kegiatan di lakukan di pantai sebagai tempat wisata yang banyak disukai khalayak. Selain menjadikan pantai bersih dan juga memberhentikan lajur sampah menuju lautan.

Tujuan dari kegiatan beach clean-up ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan mengedukasi masyarakat tentang dampak tidak terkelolanya sampah dengan baik. Selain itu, tentu untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan kawasan wisata. Lalu memahami dan mempraktekkan bagaimana cara pemilahan sampah di sumbernya.,”tutup Kapolsek.

About admin

Check Also

Ngobrol Santai, Upaya Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Dekatkan Diri Dengan masyarakat

Cilegon- Kanit Binmas dan  Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten,  laksanakan sambang dan dialogis …