Pastikan Keamanan di PLTGU OMU Cilegon, Ditpamobvit Polda Banten Periksa Seluruh Area Perusahaan


CILEGON – Ditpamobvit Polda Banten melaksanakan pengamanan di PLTGU OMU Cilegon dalam bentuk pemeriksaan terhadap kendaraan yang keluar masuk perusahaan pada Sabtu (09/04)

Kegiatan pengamanan ini dipimpin oleh Iptu Edi Junaedi didampingi 2 personel Ditpamobvit Polda Banten, 1 Anggota TNI dan 8 Security PLTGU OMU.

Kombes Pol Edy Sumardi menjelaskan bahwa tujuan pengamanan ini adalah memberikan rasa nyaman dan menjamin keamanan di  PLTGU OMU Cilegon.  Penerapan protokol kesehatan berjalan sesuai aturan dengan anjuran atau instruksi dari pemerintah.

“Pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan suasana tenang dan nyaman dirasakan oleh karyawan dan mitra perusahaan. Serta menjamin penerapan protokol kesehatan dilakukan sesuai aturan”

Sementara itu Iptu Edi Junaedi selaku Pawas mengatakan, pengamanan dilakukan dengan memeriksa setiap karyawan dan mitra serta tamu perusahaan.

“Kami memeriksa setiap orang, barang dan kendaraan yang masuk area perusahaan. Kami pun mengecek suhu tubuh dan mengarahkan untuk mencuci tangan”

“Dari hasil pengamanan di PLTGU OMU Cilegon, situasi secara umum dalam keadaan aman, tertib, terkendali dan kondusif” tutup Edi Junaedi (Bidhumas)

About admin _

Check Also

BHABINKAMTIBMAS POLSEK CILELES POLRES LEBAK SAMBANGI TOKOH AGAMA DAN TOKOH MASYARAKAT DESA PARUNGKUJANG

Dalam rangka meningkatkan sinergitas antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Cileles Polres Lebak melaksanakan kegiatan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *