Pererat Sinergitas, Kapolda Banten Terima Kunjungan Group 1 Kopassus

Serang – Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto di dampingi Ditresnarkoba Kombes Pol Suhermanto menerima Kunjungan kerja (Kunker) Komandan Grup 1 Kopassus Kolonel Inf I Ketut Merta Gunarda, di ruang kerja Kapolda Banten pada Senin (25/07).

Pada Kunker tersebut Komandan Grup 1 Letkol Inf Romel Jangga Wardhana didampingi Wakil Komandan Grup 1 Lekol Inf Viliala Romadhon dan Kasi Intel Grup 1 Mayor Inf Junus Giyai.

Kegiatan kunjungan ini dalam rangka mempererat sinergitas antara TNI dan Polri sekaligus media pengenalan Komandan Grup 1 Kopassus yang baru saja Serah terima jabatan.

Rudy mengucapkan ucapan terima kasih atas kunjungan Komandan Grup 1 Kopassus Letkol Inf Romel Jangga Wardhana ke Polda Banten. “Saya ucapkan terima kasih atas kunjungan Komandan Grup 1 Kopassus Letkol Inf Romel Jangga Wardhana beserta rombongan dan saya mengucapkan selamat kepada Letkol Inf Romel Jangga Wardhana atas jabatan barunya sebagai Komandan Grup 1 Kopassus,” ucap Rudy.

Rudy berharap semoga TNI-Polri semakin kompak dalam menjaga keamanan. “Saya berharap kedepannya TNI -Polri semakin kompak dalam menjaga keamanan,” harap Rudy. (Bidhumas).

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …