Serang – Polda Banten menggelar MoU dengan pemerintah daerah Banten dan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yang dilaksanakan di Ruang Perjamuan Polda Banten pada Selasa (01/11).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari, Pj Sekda Provinsi Banten M. Tranggono, M.Sc, Plt. Kepala BPOM Provinsi Banten Faizal Mustofa Kamil, SSi, Apt, Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Banten Nana Suryana, Jajaran Staf Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan BPOM, serta diikuti PJU Polda Banten.
Dalam sambutannya Pj Sekda Provinsi Banten M. Tranggono menjelaskan terkait kegiatan ini. “Berdasarkan data yang saya terima dari rekan-rekan BPBD tentang data bencana alam maka kita semua memiliki peran dalam bertanggung jawab menangani bencana alam, ini merupakan urusan semua pihak sesuai Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang penanggulangan bencana, dalam hal ini Pemprov melakukan kolaborasi dengan stakeholder terkait, salah satunya Polda Banten untuk mewujudkan Banten tangguh bencana,” kata Tranggono. Kemudian Tranggono memberikan apresiasi kepada Polda Banten. “Kami memberikan penghargaan dan apresiasi sebesar-besarnya kepada Polda Banten yang telah memfasilitasi kebijakan ini,” tambah Tranggono.
Selanjutnya Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari dalam sambutannya menjelaskan terkait kegiatan ini. “Polda Banten melakukan MoU dengan BPBD Provinsi Banten mengingat daerah Banten terletak pada geografis yang rawan bencana alam sehingga dengan adanya MoU ini diharapkan dapat membangun sinergitas yang kuat dalam menangani bencana alam yang terjadi,” ucap Ery.
Ery juga menambahkan bahwa dalam hal ini Polda Banten juga melakukan kerjasama dengan BPOM. “Menindaklanjuti kejadian yang saat ini sedang ramai terjadi terkait obat maka Polda Banten juga melakukan MoU dengan BPOM dan harapannya semakin memperkuat sinergi dalam menangani peristiwa yang terjadi demi kenyamanan masyarakat,” lanjut Ery.
Terakhir, Ery berharap bahwa melalui momentum ini dapat memberikan kekuatan dan semangat baru dalam memberikan keamanan serta kenyamanan kepada masyarakat. “Saya berharap dengan adanya MoU ini, kita semua dapat menjalin hubungan yang baik antar kelembagaan sehingga dapat meningkatkan kinerja untuk memberikan keamanan serta kenyamanan kepada masyarakat,” tutup Ery.