Polda Banten Laksanakan Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tahun 2023

Serang – Berbeda dari penerimaan Bintara Polri sebelumnya, kali ini Polri membuka Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tahun 2023. Terkait dengan pengumunan tersebut, pendaftaran online dan verifikasi telah dibuka pada tanggal 26 september s.d 16 Oktober 2022.

Karo SDM Polda Banten Kombes Pol Muh. Dwita Kumu Wardana diwakilkan Kasubbagdiapers Bagdalpers Biro SDM Polda Banten Kompol Tesyar Rofadli Prayitno membenarkan informasi tersebut, “Telah dibuka pendaftaran Rekrutmen Proaktif Bintara Polri Tahun 2023 di Polda Banten Terkait dengan pengumunan tersebut, pendaftaran online dan verifikasi telah dibuka pada tanggal 26 september s.d 16 Oktober 2022,” kata Tesyar.

Tesyar menyampaikan dalam rekrutmen Bintara Polri kali ini berbeda dari rekrutmen sebelumnya, karena tahun ini Polri membuka Rekrutmen proaktif Bintara yang memiliki beberapa kategori.

“Dalam rekrutmen proaktif Bintara Polri tahun ini dibagi menjadi 3 kategori yaitu pertama kategori affirmative action artinya tindakan penguatan yang bersumber dari suku pedalaman adat Baduy, Masyarakat Pulau Tunda, Pulau Panjang, dan Pulau Sangiang, kedua adalah kategori talent scouting akademik yang direkomendasikan oleh Kemendikbud dan non akademik yang diselenggarakan oleh Kemenpora, Kemendikbud, serta ketiga Kategori penghargaan untuk anak anggota Polri, anak anggota Masyarakat, dan anggota masyarakat yang berperan aktif dalam membantu tugas Polri,” ucap Tesyar.

Kemudian Tesyar menambahkan dalam penerimaan terdapat batas usia dan pendidikan serta tinggi badan yang tercantum dalam persyaratan. “Usia maksimal untuk lulusan SMA 23 Tahun, lulusan D1 sampai D3 usia 24 Tahun dan lulusan D4 sampai S1 usia 25 Tahun. Kemudian tinggi badan minimal untuk pria 163 cm dan untuk wanita 157 cm,” ujar Tesyar.

Lebih lanjut Tesyar mengatakan untuk informasi terkait pendaftaran bisa melihat dan mengunjungi media sosial. ”Untuk pendaftar yang ingin mendapatkan informasi selengkapnya bisa mengunjungi platform Instagram penerimaan_polri_polda_banten dan Instagram humaspoldabanten,” tutup Tesyar (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Rumah Kosong di Teluknaga Tangerang

TANGERANG – Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Teluknaga, Polres Metro Tangerang Kota berhasil membekuk satu …