Sambangi Komunitas Fesbuk Banten News, Ditbinmas Ajak Bersinergi


Serang – Jalin silaturahmi, Ditbinmas Polda Banten sambang ke Komunitas Relawan Fesbuk Banten News (FBn), bertempat di Komplek Tegal Padang, Drangong – Kota Serang pada Kamis (17/03).

Kegiatan ini dilakukan guna merangkul rekan-rekan komunitas yang ada di Daerah Hukum Polda Banten, untuk turut berpartisipasi dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, seperti apa yang disampaikan Staf Subdit Binpolmas Aipda Susilo Sudarsono selaku pelaksana kegiatan.

“Ya benar, kali ini kami berkunjung ke rekan-rekan Komunitas FBn, bersilaturahmi serta mengajak untuk bersinergi dalam upaya harkamtibmas, FBn merupakan Komunitas yang bergerak di bidang Informasi dan Komunikasi, memanfaatkan fasilitas Fan Page Facebook dengan menampilkan flash news dan link berita dari situs fesbukbantennews.com , hingga saat ini, FBn tercatat memiliki 190 ribu pengikut dan angkanya bertambah hari ke hari, tentunya kami juga meminta agar Komunitas menyajikan informasi yang akurat, serta turut menangkal hoaks,” sambung Susilo.

Susilo mengatakan bahwa Komunitas FBn memiliki andil yang baik bagi masyarakat, “FBn sangatlah membantu masyarakat dalam hal informasi dan komunikasi, seperti halnya dalam memberikan informasi atau berita kehilangan, juga kegiatan-kegiatan sosial dalam upaya membantu masyarakat yang kurang mampu, FBn mampu menjadi alternatif pemberitaan yang inovatif dan diminati masyarakat Banten, tak hanya Facebook, saat ini juga sudah merambah ke media sosial lainnya yaitu Twitter dan Instagram,” jelas Susilo.

Di tempat yang sama, Lulu Jamaludin selaku Direktur Relawan FBn menjelaskan, bahwa FBn memiliki slogan “Dari Dunia Maya Beraksi Dengan Nyata, FBn sebagai Komunitas yang juga bergerak dibidang sosial masyarakat, membentuk relawan FBn dengan merekrut insan-insan muda yang memiliki kepedulian sosial tinggi, kami juga berjejaring dengan Komunitas lainnya, Lembaga serta Organisasi lainnya, seperti contoh Palang Merah Indonesia (PMII), Dompet Dhuafa, Baznas dan masih banyak lagi,” jelas Lulu.

Lulu menambahkan kerja sama ini untuk memudahkan koordinasi, “Kerja sama ini dilakukan untuk memudahkan koordinasi terutama disaat terjadi bencana atau musibah, maka dibentuklah Pokja Relawan Banten yang bertujuan sebagai sarana berbagi informasi serta menyatukan koordinasi dari komunitas relawan yang ada di Banten,” tambahnya.

Masih Lulu, dalam kurun waktu 12 tahun tercatat ratusan pasien miskin, puluhan rumah tidak layak huni yang dibedah, menyalurkan bantuan kepada korban bencana alam, hingga pemberian beasiswa bagi siswa miskin berprestasi telah dilakukan oleh Relawan FBn beserta komunitas relawan lain, tentu akan terus dilakukan meski dengan segala keterbatasan yang ada. (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Polda Banten Gelar KRYD, Berhasil Amankan Puluhan Minuman Keras

Serang – Polda Banten melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran Operasi Miras dan …