Usai Lebaran Pencuri Beraksi Gasak Mobil Pickup di Sebuah Perumahan

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN – Serang, Lebaran tidak membuat pelaku kejahatan berhenti beraksi. Jumat pagi (30/6), sebuah mobil pikap digasak maling.

Pencurian mobil Suzuki Cary Futura milik Yani, warga Perumahan Puri Anggrek Serang Blok B-22 Nomor 03, Kelurahan Teritih, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, itu diperkirakan terjadi sekira pukul 05.30 WIB. Saat kejadian, mobil pikap tersebut diparkir di depan rumah korban.

“Pintu gerbangnya enggak ketutup semua. Malam tadi (Kamis, 29/6), gerbangnya diikat pakai tali tambang,” kata Heri, tetangga korban.

Pintu gerbang rumah Yani tidak bisa ditutup karena bodi mobil tidak bisa masuk semua. Bagian belakang mobil pikap yang baru satu bulan dibeli korban itu berada di luar pintu gerbang yang langsung berbatasan dengan jalan. “Jam lima, ada tetangga yang lewat, mobil masih ada,” kata Heri.

Dari penuturan Heri, pelaku sangat mudah membawa kabur mobil korban. Yani dan keluarganya tidak terbangun akibat suara mencurigakan ketika mobilnya dicuri. Padahal, jarak mobil dengan kamar korban hanya sekira satu meter.

“Enggak ada yang denger. Sama sekali, katanya, enggak ada suara mencurigakan,” tegas Heri.

Yani telah melaporkan kasus pencurian mobil yang menimpanya ke Polsek Walantaka. Kapolsek Walantaka Ajun Komisaris Polisi (AKP) Atip Ruhyaman ketika dikonfirmasi, mengaku masih menyelidikinya. “Masih dalam penyelidikan,” katanya.

Sumber : radarbanten.com
Editor    : P Winoto
Publish  : iman

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …