Wafat Isa Al-Masih dan Hari Raya Paskah, Kapolsek Labuan Pimpin Pengamanan Perayaan Di Beberapa Geraja

img-20170413-wa0047

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN - Bertepatan dengan perayaan wafatnya Al-Masih yang jatuh pada tanggal 14 April 2017, beberapa rumah ibadah umat nasrani di antaranya Stasi Michael dan Pantekosta Labuan merayakan paskah mulai dari tanggal 14 April 2017 sampai dengan 16 April 2017.

Berkaitan dengan kegiatan tersebut, Kapolsek Labuan Kompol Syahril Minda memimpin pengamanan jalannya perayaan tersebut dengan jumlah personil polri yang melakukan pengamanan sekitar 30 (tiga puluh) orang yang terdiri dari personil polsek labuan, polsek cikedal dan polsek pagelaran di tambah personil dari polres pandeglang.

Kegiatan perayaan paskah dihadiri oleh para jemaah sekitar 60 (enam puluh) orang jemaah disetiap harinya baik di Stasi Michael maupun di Pantekosta dan selama kegiatan berlangsung sampai dengan selesai, situasi secara keseluruhan dalam keadaan aman terkendali.

About

Check Also

Polda Banten Siapkan PAM Jalur dan Kompi Kerangka untuk Amankan Libur Nasional, Cuti Bersama, Isra Mi’raj, dan Tahun Baru Imlek

Serang – Untuk menjaga keamanan dan kelancaran masyarakat selama libur nasional, cuti bersama, peringatan Isra …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *