WAKAPOLRESTA TANGERANG PIMPIN UPACARA PEMBERANGKATAN JENAZAH Alm AKP DODI SUNDORO

whatsapp-image-2016-10-24-at-11-30-45

Tribratanewsbanten.com-Polda Banten kembali berduka khususnya Polres Kota Tangerang, salah satu personil Polres Kota Tangerang meninggal dunia yaitu AKP Dodi Sundoro yang menjabat sebagai Kasat Tahti Polres Kota Tangerang.

Almarhum AKP Dodi Sundoro meninggal dunia karena sakit setelah sempat masuk rumah sakuit di Kota Tangerang, yakni RS Siloam Untuk memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum AKP Dodi Sundoro, dilaksanakan upacara pelepasan dan penyerahan jenazah dari pihak keluarga kepada Polres Kota Tangerang untuk  dilakukan pemakaman secara dinas.

Sebelumnya jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka di Kelurahan Larangan, Ciledug Kota Tangerang, namun atas permintaan keluarga almarhum, bahwa jenazahnya akan di makamkan ditempat kelahirannya di Kendal, Semarang.

Sebelum dilakukan pemakaman terlebih dahulu dilaksanaan upacara pelepasan dan pemberangkatan jenazah di halaman Masjid Jami Nurul Yaqin, Senin (24/10).

Adapun yang bertindak selaku Inspektur Upacara yaitu WakapOlres Kota Tangerang AKBP Ma’mun SIK, M.Si, Komandan Upacara Wakasat Lantas Polres Kota Tangerang AKP Saludi dan Pasukan Upacara terdiri dari 1 Peleton gabungan pejabat utama Polres Kota Tangerang, 1 Peleton Sat Sabhara dan 1 Peleton Staf gabungan

Upacara tersebut terlaksana dengan penuh khidmat dan terlihat jenazah almarhum di usung oleh enam anggota Sat Sabhara Polres Kota Tangerang.

Kapolda Banten Kombes Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si menyampaikan turut berduka cita. semoga amal ibadah Alm diterima disisi Yang Maka Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, Alm selama bertuga memiliki loyalitas dan dedikasi yang tinggi terhadap kesatuan, beliau merupakan aset Polri, Polda Banten sangat meraa kehilangan, tegas kapolda Banten.

About Adm Rusnata

Check Also

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Rumah Kosong di Teluknaga Tangerang

TANGERANG – Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Teluknaga, Polres Metro Tangerang Kota berhasil membekuk satu …