Bhabinkamtibmas Polsek Walantaka, Hadiri Tahlilan Sampaikan Pesan Kamtibmas

whatsapp-image-2019-10-03-at-07-38-18-1

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Serang,- Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Walantaka, Polres Serang kota Polda Banten Brigpol Yoggi menghadiri tahlilalan yang ke 7 Hari wafatnya Alm H Sulaiman Tokoh agama Kampung Nyapah cerlang Kelurahan Nyapah Kecamatan Walantaka Kota Serang. Rabu 2/10/2019.

Menghadiri acara Tahlilan ini merupakan wujud dari pelayanan polri dan mendekatkan diri kepada masyarakat sebagai ajang silaturahmi yang baik, hal ini rutin dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Walantaka kepada warga yang mendapatkan musibah meninggal dunia sebagai bentuk perhatian dan rasa empati dengan warga yang sedang berduka.

Melalui Bhabinkamtibmas Kapolsek Walantaka mengucapkan turut berduka cita kepada pihak keluarga yang telah ditinggalkan dan menyampaikan dukungan moril kepada keluarga yang telah ditinggalkan agar tetap tabah dan sabar atas takdir dari Allah SWT.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan Kapolsek Walantaka, untuk menciptakan situasi yang aman dan juga kondusif, memberikan himbauan kepada warga bersama-sama menjaga Kamtibmas, tidak menyebarkan informasi HOAX, dan menjaga anaknya yang masih sekolah hingga tidak terprovokasi ajakan demonstrasi saat ini, untuk menciptakan situasi yang aman dan juga kondusif.

Semantara itu AKBP Edhi Cahyono, SIK Kapolres Serang Kota melalui AKP Yudha Hermawan, SH, saat di temui diruang kerjanya kepada wartawan ia menjelaskan, anggota polsek Walantaka Alhamdulillah selalu hadir di tengah-tengah warga masyarakat baik di acara tahlilan ini maupun acara lainnya.

“Dan pada kesempatan itu Kamtibmas menyampaikan himbauan kepada warga bersama-sama menjaga Kamtibmas, tidak menyebarkan informasi HOAX, dan menjaga anaknya yang masih sekolah hingga tidak terprovokasi ajakan demonstrasi, hal tersebut untuk menciptakan situasi yang aman dan juga Kondusif. Ungkap Yudi

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …