Ditpolairud Polda Banten Laksanakan Pembagian Masker Kepada Masyarakat Pesisir Salira Guna Mencegah Penyebaran Covid-19


Cilegon – Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Personel Ditpolairud Polda Banten melakukan kegiatan membagikan masker kepada masyarakat pesisir salira dan sekitarnya pada Minggu (10/04).

Dengan ini bisa mengurangi angka penyebaran virus covid-19 yang masih melonjak hingga saat ini untuk itu dengan itu kita perlu waspada dan menjaga protokol kesehatan untuk terhindar dari wabah atau virus yang dapat menyebabkan kematian.

Saat dikonfirmasi, Dirpolairud Polda Banten Kombes Pol Giuseppe Reinhard Gultom membenarkan terkait kegiatan tersebut. Ia menyebutkan kegiatan pembagian masker ini bertujuan untuk mencegah penularan Covid-19. “Iya benar, bahwa hingga saat ini personel Ditpolairud Polda Banten masih rutin melakukan pembagian masker kepada masyarakat pesisir yang berada di wilayah hukum Polda Banten,” ucap Dirpolairud Polda Banten Kombes Pol Giuseppe Reinhard Gultom.

Pentingnya tetap menjaga protokol kesehatan atau penerapan protokol kesehatan di lingkungan tersebut dengan melakukan 5M ( memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas) dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan di masa pandemi ini. (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Anev Operasi Ketupat Maung 2024 Bidang Lalu Lintas Polda Banten

Direktorat Lalu Lintas Polda Banten telah melaksanakan Operasi Ketupat Maung 2024. Operasi Ketupat ini berlangsung …