NM Pergi Ke Luar Negri, Ini Penjelasan Polresta Serang Kota

Serang , Beredar informasi tersangka NM pergi ke Luar Negri pada Rabu(27/07). Kepergian NM sudah dikonfirmasikan oleh pengacaranya, , melalui surat resmi yang dilayangkan ke penyidik Satreskrim Polresta Serang Kota.

Dalam surat itu dijelaskan bahwa, NM pergi ke Luar Negri untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.

“Pengacara telah bersurat ke penyidik bahwa klien nya, NM, pergi ke Luar Negri untuk memeriksakan kesehatannya,” kata Kasie Humas Polresta Serkot, AKP Iwan Sumantri pada Kamis (28/07).

NM telah menjalani wajib lapor pertama kali pada Selasa (26/07) sekitar pukul 19.30 wib dengan mendatangi Satreskrim Polresta Serkot. Sehingga NM tidak mangkir menjalani proses yang sedang berjalan.

“NM telah menghadap penyidik untuk wajib lapor pertama hari Selasa kemarin,” ucap Iwan.

Iwan Sumantri menerangkan, kepolisian hingga saat ini belum mengeluarkan surat pencekalan, karena meyakini NM akan kooperatif menjalani proses hukum, seperti yang telah dijanjikan oleh pengacaranya beberapa waktu lalu.

“Polresta Serkot sampai saat ini tidak mengeluarkan surat pencekalan terhadap NM. Sehingga dia masih bisa bepergian keluar negeri,” ujarnya.

Meski NM sedang pergi ke luar negeri untuk memeriksakan kesehatannya dan tidak dikeluarkan surat pencekalan, Satreskrim Polresta Serkot tetap menjalankan proses pemeriksaan dan penyidikan secara profesional dan transparan.

“Proses penyidikan atau pemeriksaan untuk tersangka NM tetap berlanjut, sambil melengkapi berkas perkara,” tambah Iwan. (Bidhumas).

About admin

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …