Bersama TNI-Polri, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Polsek Kramatwatu polresta serkot polda banten Lakukan Sambang Desa Binaan Untuk Jalin Sinergitas

POLRESTA SERKOT_

Demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusip, Jajaran TNI-Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmas Polsek Kramatwatu Polresta Serkot dan Babinsa melaksanakan sambang desa sekaligus patroli di wilayah desa binaannya, Selasa, (20/6/2023).

Khususnya di wilayah kecamatan kramatwatu terus dilakukan berbagai upaya dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusip. Salah satunya melalui pemantauan dan sambang desa yang dilakukan TNI-Polri yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kramatwatu Polresta Serkot Bripka Angga dan Babinsa Serda Subandi di wilayah binaannya.

Kegiatan sambang desa tersebut dilakukan secara mobile dan berpatroli kepada warga binaannya. Kegiatan ini merupakan wujud sinergitas antara Polri dan TNI demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman.

Dalam kegiatan tersebut terlihat Bhabinkamtibmas Polsek Kramatwatu Polresta Serkot Bripka Angga dan Babinsa Serda Subandi melaksanakan sambang desa guna mengetahui situasi di desa binaannya yaitu di Desa Terate Kec. Kramatwatu Kab. Serang.

Sementara itu ditempat terpisah, Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H. M.I.K., melalui Kapolsek Kramatwatu Kompol Salahuddin, S.Sos., M.Si., menjelaskan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab TNI-Polri untuk memelihara dan menjaga keamanan khususnya di wilayah kecamatan Kramatwatu.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …