Gandeng Kalangan Muda, Upaya Personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Ciptakan Generasi Sadar Kamtibmas.

Cilegon > Dalam rangka memelihara dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, salah satu upaya personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten yaitu dengan menggandeng kalangan muda dalam guna menciptakan generasi sadar kamtibmas. Senin (20/06/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, yang saat ini diwakili oleh Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten AKP Dikdik Rustandi, di tempat terpisah mengatakan bahwa para personel pengemban fungsi Bhabinkamtibmas harus mampu membangun komunikasi dengan berbagai kalangan di masyarakat guna menghadirkan rasa aman di lingkungannya, termasuk salah satunya dari kalangan pemuda di Desa binaannya.

Sebagai personel Bhabinkamtibmas Desa Cikedung, BRIGADIR M. Yadin, dalam menindaklanjuti atensi pimpinan dan sebagai tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas, Minggu malam (19/06) berupaya menggandeng kalangan pemuda dalam rangka menciptakan generasi yang sadar kamtibmas sebagai langkah dalam mengantipasi berbagai potensi gangguan keamanan yang timbul di tengah warga masyarakat di lingkungan Kp Bulakan Rt 003/002, Desa Cikedung.

Mengajak bersama untuk bisa menjadi generasi sadar kamtibmas dengan cara saling menghimbau dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada para pemuda maupun warga masyarakat lainnya di Desa Sigedong, dalam rangka menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang kondusif, termasuk untuk tetap mengingatkan disiplin protokol kesehatan di kehidupan sehari – hari, “Ungkap M. Yadin.

Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten selalu berpesan melalui para personel Bhabinkamtibmas di Desa binaannya, untuk selalu bisa menjadi motivator kepada kalangan pemuda sekaligus pemberi solusi dalam berbagai permasalahan yang timbul, sehingga kehadirannya semakin bisa dirasakan di tengah masyarakat, “Pungkasnya.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak Melaksanakan Pam Pendampingan Penertiban Alat Peraga Kampanye

Guna ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Polsek Panggarangan Polres Lebak Bripka Atep Eka Mulyadi, mendampingi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *