tribratanewsbanten.com – Paradigma lama yang telah mengakar dikalangan Brimob Polri sangat kental seperti kebiasaan ingin dilayani masyarakat, ingin dihormati lebih dari orang lain dan sikap arogansi lainnya, Pandangan tersebut juga sejalan dengan pemikiran sebagian masyarakat bahwa Brimob masih sama seperti dulu yaitu sosok yang garang, tidak ramah dan jarang bersosialisasi dengan masyarakat.
Untuk menghilangkan paradigma lama tersebut Kepala Satuan Brimob Polda Banten Komisaris Besar Polisi Gatot Mangkurat PPJ, S.I.K pada masa kepemimpinan beliau mencanangkan beberapa Program untuk mendekatkan diri kepada masyarakat yang salah satunya yaitu Program Sambang Duka.
Program ini berupa kegiatan berkunjung ke Rumah Warga yang ditimpa kemalangan, seperti anggota Satuan Brimob Polda Banten berkunjung dan mengucapkan bela sungkawa pada Masyarakat yang salah satu keluarganya meninggal dunia serta membantu Proses Pemakaman, meminjamkan Tenda dan Kursi, Sound system Serta bantuan lain yang diperlukan,
Kegiatan ini khususnya dilaksanakan pada Radius + 500 M dari Mako Satuan Brimob Polda Banten atau kepada warga yang lebih jauh lagi seperti ditempat anggota Satuan Brimob Polda Banten yang melaksanakan tugas BKO Kewilayahan.
Program Sambang Duka ini merupakan salah satu program unggulan yang dilaksanakan Satuan Brimob Polda Banten yang akan diteruskan secara konsisten serta sudah dituangkan dalam Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditandatangani oleh Kapolda Banten Brigjen Pol. Drs. Ahmad Dofiri, M.S.i.
-Brimobda Banten-