Saat Kunjungi Pelajar, Kapolsek Banjar Sampaikan Imbauan Bijak Gunakan Media Sosial

img-20180205-wa0016


|
TRIBRATANEWS POLDA BANTEN, Pandeglang – Kapolsek Banjar AKP Reni Widowati menghimbau kepada pelajar SMP Negeri 1 Banjar untuk bijak dalam menggunakan media sosial. Hal ini disampaikan saat Kapolsek menjadi Inspektur Upacara pada Upacara Bendera, Senin (05/02) pagi.

AKP Widowati mengatakan, di usia seorang pelajar merupakan pengguna paling aktif dalam menggunakan media sosial. Informasi maupun pesan yang mereka dapat dari media sosial yang sangat cepat seringkali datang tak terbendung.

“Gunakan media sosial dengan baik, jangan ngebuli ataupun menyebarkan informasi yang tidak jelas sumbernya, karena semua ada hukum dan sangsinya,” kata Kapolsek Banjar AKP Widowati.

Tingkat kematangan berfikir seorang pelajar tidak sebaik orang dewasa. Saat menerima informasi yang menurutnya menarik akan tetapi belum jelas keabsahannya, seringkali anak-anak diusianya langsung meyebarkan pesan itu kepada teman-temannya yang lain.

“Padahal belum tentu informasi itu benar. Cari referensi yang lain untuk membuktikan kebenaran informasi yang didapat,” ungkapnya.

…………………………………………………………………..….
Kontributor : Polsek Banjar (Polres Pandeglang)
Editor           : Rusnata
Publish         : iman

 

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …