Implementasikan Program Commander Wish Kapolda Banten, Kapolsek Kragilan Silaturahmi ke Tokoh Ulama

 

Kabupaten Serang- | Polsek Kragilan Polres Serang Polda Banten yang di pimpin AKBP Maryono S.I.K., M.Si., Kapolres Serang melalui Kapolsek Kragilan Kompol Andhi kurniawan S.Pd., S.I.K., untuk melakukan Implementasi Commander Wish Program Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto, SH., MH., M.B.A., Acara Silaturahmi dilaksanakan oleh Kapolsek, Panit Intel, dan Panit Binmas, Polsek Kragilan lakukan pelaksanaan Commander Wish Point 2 (Dua) Rukun Ulama Umaro.

Acara silaturahmi dilakukan agar kepolisian selalu dekat dengan Masyarakat dan Ulama khususnya di wilayah Kecamatan Kragilan.
Senin, (1/2/2021) pukul 15.30 WIB.

Kapolsek Kragilan menyambangi kediaman Ulama Pimpinan Pondok Pesantren H.Ali Nurdin di kampung Panggang Masjid Desa Kedayakan Kecamatan Kragilan, Kapolres melalui kapolsek menyampaikan pada awak media.

“Program tersebut adalah Program kapolda Banten Kami Jalankan 1 Isi dari 12 (Dua belas) Program pak Kapolda dan Saat ini kami lakukan Point ke 2 (Dua) yang dimana dalam isi Point 2 yaitu Rukun Ulama Umaro dan kami dari kepolisian tentunya harus dekat dengan Masyarakat dan Tokoh Ulama dengan Cara Slalu menjalin Silaturahmi pada mereka.

Sambil silaturahmi kita lakukan Himbauan, di masa Pademi Covid-19, pentingnya kita Slalu menjaga Protokol kesehatan agar terhindar dari Virus Corona, yaitu dengan Cara lakukan Jaga jarak, mencuci tangan dengan sabun Antiseptik, Pakai masker, dan Gunakan Hand Sanitizer.

kegiatan tersebut merupakan program Polda Banten dalam Jargon nya ” Pendekar Banten” program Polisi yang Empati, mengayomi serta harus lebih dekat dengan masyarakat.”, Tutur Andhi.

About

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …