Temui Masyarakat Abai Prokes, Ditbinmas Polda Banten Berikan Himbauan


Serang – Ditbinmas Polda Banten berikan teguran lisan kepada masyarakat yang tidak patuh protokol kesehatan (prokes).

Rutin lakukan pendisiplinan prokes, kali ini Kasi Korwaspolsus Kompol Suyana sambangi masyarakat yang abai akan prokes, yaitu tukang parkir yang berada di Jl. Abdul Hadi, Cipare – Kota Serang pada Rabu (09/03).

Suyana membenarkan, bahwa kegiatan kali ini ditujukan kepada masyarakat yang abai akan prokes.

“Kali ini, saya mendatangi tukang parkir tidak mengenakan masker, langsung saya berikan teguran lisan. Mengingat pandemi belum usai, sudah sepatutnya saya berikan himbauan agar hal seperti ini tidak terulang kembali,” ujar Suyana.

Penerapan prokes sangatlah penting, mengingat varian baru Omicron tidak bisa dianggap hal sepele, maka dari itu Suyana berpesan kepada kedua Tukang Parkir agar senantiasa menerapkan prokes saat beraktivitas sehari-hari.

“Penerapan prokes begitu penting, yang merupakan salah satu upaya pencegahan penyebaran Covid-19, saya mengajak kepada kita semua untuk tetap patuh prokes, saling menjaga satu sama lain,” jelas Suyana. (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Ngobrol Santai, Upaya Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Dekatkan Diri Dengan masyarakat

Cilegon- Kanit Binmas dan  Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten,  laksanakan sambang dan dialogis …