Bidkeu Polda Banten Laksanakan kegiatan Pembinaan Fungsi Keuangan dalam rangka Sosialisasi Jelang akhir tahun anggaran 2023

Serang – Bidkeu Polda Banten Laksanakan kegiatan Pembinaan Fungsi Keuangan dalam rangka Sosialisasi Jelang akhir tahun anggaran 2023 di Rupatama Polda Banten pada Kamis (26/10)
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabidkeu Polda Banten Kombes Pol Retno Dwiyanti, S.E. didampingi Kasubiddalverif Bidkeu Kompol Melinda Berliana Efendi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala seksi pembinaan pelaksanaan anggaran 1C Kanwil DJPb Provinsi Banten Penata Tk I Bapak Lukman Wardhanu, Pembina Teknis Perbendaharaan Negara KPPN Serang Penyelia Ibu Warianti, Para Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Polda Banten dan Kaurkeu/Kasikeu Satker Jajaran Polda Banten.

Dalam sambutannya Kabidkeu Polda Banten Kombes Pol Retno Dwiyanti menyampaikan tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut. “Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para PPK dan Kaurkeu/Kasikeu Satker Jajaran Polda Banten untuk memperhatikan batas waktu penyelesaiin pekerjaan sesuai dengan perjanjian kerja,” ujar Retno.

Selanjutnya Retno menyampaikan point penting dalam menghadapi akhir tahun anggaran 2023. “Adapun point-point yang harus di pahami yaitu cermati dan terapkan batasan-batasan waktu pelaksanaan anggaran akhir tahun. ke dua Masing-masing satker agar segera menyusun langkah-langkah strategis pelaksanaan anggaran Tw IV 2023, yang ketiga lakukan revisi Dipa sesuai dengan rencana kegiatan, agar tidak terjadi pagu minus, empat rencanakan penarikan dana pada halaman III Dipa harus selaras dengan rencana pelaksanaan kegiatan dan tidak ada toleransi kesalahan SPM, ke lima Perhatikan kembali capaian IKPA masing-masing Satker, yang terakhir Lakukan terus koordinasi antara pelaksana anggaran guna kelancaran pelaksanaan anggaran akhir tahun ini agar berjalan dengan lancar, ” kata Retno.

Diakhir Kabidkeu Berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Bidang Keuangan serta menambah ilmu dan wawasan bagi para pengemban fungsi keuangan di Polda Banten serta jajaran. “Dengan adanya kegiatan ini saya harap dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang keuangan serta menambah ilmu dan wawasan bagi para pengemban fungsi keuangan di Polda Banten dan jajaran, ” tutup Retno. (Bidhumas)

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …