Secara Virtual, Kapolsek Mandalawangi Polres Pandeglang Ikuti Bulan Bakti Polri Presisi

Kapolsek Mandalawangi Polres Pandeglang Polda Banten menghadiri acara seremonial bulan bakti Polri presisi, baksos religi, bantuan sosial, penyediaan sarana air bersih dan bedah rumah yang berlangsung secara virtual dengan Kapolri Listyo Sigit Prabowo di halaman musholla Al Ikhlas kampung Sinarsari RT 03/04 Desa Kurungkambing kecamatan Mandalawangi kabupaten Pandeglang, pada Senin (19/6/2023).

Kegiatan tersebut diketahui dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara/Polri ke 77 Tahun 2023.

Pada kesempatan itu, Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah melalui Kapolsek Mandalawangi AKP Paulus Bayu Triatmoko mengatakan untuk Polres Pandeglang dalam giat bulan bakti Polri Presisi tersebut mengadakan bantuan berupa penyediaan sarana air bersih di dua lokasi.

“Ini sebagai rangkaian dalam rangka HUT Bhayangkara ke 77, adapun didalamnya kepolisian memberikan bantuan sarana air bersih di dua lokasi, yang pertama sarana Air bersih di Musolah Al – Ikhlas Kampung Sinarsari Desa Kurung Kambing, dan sarana air berish bagi masyarakat Kampung Numpi Desa Kurungkambing Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang,” kata AKP Bayu, usai mengikuti acara tersebut.

Hadir dalam kegiatan zoom meeting Bulan Bakti Polri Presisi tersebut, Wakapolres Pandeglang Kompol Andi Suwandi, S.H M.BL, MH, Waka SPN Polda Banten AKBP Wahyu Imam Santoso, S.I.K, Kabag Log Polres Pandeglang AKP Reni Widowati, Plh Sekcam Mandalawangi H Saeful Bahri, Batuud Koramil 0105/Mandalawangi Pelda Daryono, Kades Kurungkambing Juman Jamaludin, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

“Untuk diketahui bahwa kegiatan Bulan Bakti Polri Presisi dalam rangka HUT Bhayangkara ke 77 Tahun 2023, pihak kepolisian membagikan berupa paket sembako kepada 50 warga masyarakat Kampung Sinarsari Desa Kurungkambing sebagai bentuk tali asih Polres Pandeglang kepada warga sekitar,” sambungnya

About admin

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …